Sadarlah dan berjaga-jagalah

  


Seri Pilgrims in a foreign land (buku 1Petrus)
Ringkasan khotbah 28 Juni 2020
1 Petrus 5:8-11

Di dalam 1 Petrus 5:8 dikatakan bahwa kita sebagai orang percaya harus sadar dan berjaga-jaga karena lawan kita si Iblis berjalan keliling seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya.

Singa = binatang yang paling kuat. Raja dari segala binatang. Ini berarti Iblis punya kuasa yang kuat, dan tidak sepatutnya kita remehkan

Lawan kita didunia ialah iblis, tapi siapa itu iblis?

1) Dia adalah musuh kita
Ketika kita percaya Kristus, kita masuk kedalam kerajaan Allah dan sebagai konsekuensinya, iblis menjadi musuh kita.

Jika kita percaya kepada Tuhan dan bertumbuh di dalamNya, iblis tidak menyukainya.

Negara kita tinggal, Indonesia, sangat kencang pengaruh mistisnya. Penduduknya tinggal dengan mindset apa apa ada hubungannya dengan kuasa roh/gaib. Melainkan di Australia, kuasa roh dan gaib sangat diremehkan dan dientengkan. Iblis suka dengan kedua pemikiran tersebut. Pemikiran yang gak cuman mengentengkan tapi juga terlalu menghebatkan iblis.

Iblis, seperti singa, adalah musuh yang tidak berbelas kasihan. Ketika dia melihat kita lagi lemah, lagi rentan, dia tidak akan memikir dua kali untuk menerkam kita. Dia bergerak dengan cara yang kita tidak tahu.

Efesus 6:11-12 – Kenakanlah semua perlengkapan senjata Allah, supaya kita bisa menghadapi tipu muslihat iblis
Sementara ini, iblis adalah penguasa di dunia ini. Dia bisa memakai pemerintah2 untuk menghimpit anak anak Tuhan, supaya jauh dari Tuhan.

Makanya Yesus memerintahkan kita untuk sadar atas kuasa iblis dan terus berjaga-jaga.

2) Cara menghadapi iblis
a) Sadarlah dan berjaga jagalah

Selama kita tidak sadar akan kehendak Tuhan atas hidup kita, iblis juga akan bersantai-santai. Selama kita mulai serius ikut Tuhan, iblis juga makin sibuk memisahkan kita dengan Tuhan

Sadarlah,
Bahwa kita adalah anak anak Tuhan
Bahwa kita adalah mangsa iblis, dan dia sedang mengintai untuk memangsa kita

b) Serius mengikuti Tuhan
Apakah anda benar benar serius mengikuti Tuhan? Tuhan melihat hatimu. Sembahlah dia dengan hati yang sungguh sungguh!

Ketika kita mulai serius mengikuti Tuhan, kita akan menyembah dia dengan hati yang sungguh sungguh, dan disini Iblis akan beraksi, karena dia tidak mau hati kita beralih ke Tuhan.

Berita buruk : kita pasti gagal melawan iblis.
Tapi apa maksudnya?
Di alkitab tidak ditulis kita melawan iblis sendiri. Alkitab menulis bahwa kita harus melawan iblis dengan iman yang teguh. Berarti, kita harus semakin bersandar kepada Tuhan.

Waktu kita menghadapi iblis, kita harus menyerahkan tubuh kita dan pikiran kita kepada Tuhan.

Berita Baik: Allah kita lebih berkuasa dibandingkan iblis, dan Dia tidak akan meninggalkan kita.

Kita mempunyai living hope, jangan fokus dengan apa yang dunia tawarkan. Tapi kita sebagai pengikut Yesus, ingat akan janji-janjiNya dan pengorbananNya untuk membawa kita balik ke naunganNya. Dari firman ini kita diingatkan agar kita selalu sadar, berjaga-jaga dan memiliki iman yang kuat untuk menghadapi serangan-serangan iblis.

Post a comment

X